A Shot of Me

Thursday, August 08, 2013

Almond Citrus Squash

Suatu hari di suatu resto, saya order minuman yang namanya cukup unik *lupa namanya sih*. Tidak tertera deskripsinya di buku menu, hanya saja mba waitressnya bilang ini minuman dengan potongan jelly yang banyak dan rasanya segar. That's just it.
Ketika minuman yang saya pesan datang, saya cukup surprise pada sruputan pertama *halahhhh sruputan wkwkwkwkkk... kopi kaleee...
Rasanya benar2 keren, paduan asam segar khas minuman rasa lime bertemu dengan cantik elegan sweet almond *tebakan saya sih begitu*. Tanpa soda. Simpel namun mengesankan. Jelly-nya not a big deal buat saya, hanya potongan jelly bening biasa yang diberi flavour jeruk. Singkat cerita, saya terpesona dengan kuahnya.
Sekian waktu berlalu, saya lupa untuk mencobanya di dapur saya. Hingga satu ketika saya mendapat oleh2 sirup almond dari seorang teman. Saya jadi terkenang dengan minuman di resto tadi, lalu coba-coba saya tambahkan bubuk jeruk nipis /lime sesuai naluri. Saya tambahkan pula asesoris lainnya seperti irisan lemon dan daun mint. Hasilnya...? Wow... beyond my expectation...!! Sangat mirip, bahkan lebih segar dengan campuran irisan lemon dan daun mint. Suami saya biasanya kurang tertarik dengan rasa2 "baru dan asing", namun ketika saya minta mencicipi, segelas langsung habis dan minta nambah hahahahahaaa.....doyyaaannn rupanya :)
Saya kemudian memberi judul Almond Citrus Squash, dan rasanya cukup bisa diandalkan sebagai minuman alternatif untuk acara ngumpul2 keluarga maupun sahabat di rumah :)

ALMOND CITRUS SQUASH
By: Alya's Kitchen
Bahan:
100 gr nutrisari jeruk nipis
150 ml sirup almond (misal: merk Torani, atau membuat sendiri)
2-3 buah lemon belah dua dan iris tipis
5-7 tangkai daun mint, cincang
2 liter air
2 kg es batu, hancurkan
Cara: 
Larutkan nutrisari jeruk nipis dan sirup almond dengan air,
tambahkan irisan lemon dan daun mint.
Simpan di chiller 3 jam.
Tambahkan es batu, siap disajikan.
Note:
Bisa ditambahkan potongan jeli rasa jeruk sesuai selera.
Jika membuat sirup almond sendiri, gunakan gula batu berkualitas bagus untuk mendapatkan sirup yang putih jernih. Tambahkan almond essence ketika sirup gula sudah benar2 dingin untuk mendapatkan flavour yang maksimal.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...