A Shot of Me

Tuesday, October 26, 2010

Lempah Ikan

Seafood terutama ikan adalah sumber protein utama andalan gue selain tahu tempe secara gue mulai aware untuk mengurangi konsumsi meat & poultry (kecuali poultry yg free range ato ayam kampung). Macem2 gaya masak ikan yg gue oprek, dari sup ikan asam pedas *sering*, woku ikan, gulai/kari ikan *khususnya kepala ikan*, aneka varian ikan goreng *of course!*, pesmol, pepes, tumisan dll.
Pas liburan di Belitung belum lama ini, eehh... kesengsem ama masakan khas daerah Bangka Belitung yaitu Lempah Ikan. Meski sarat rempah tapi rasanya segar dengan tambahan potongan nanas di dalamnya, apalagi 2x makan sama2 isinya kepala ikan dudududuuuhhh.... Jadilah Lempah Ikan favorit baru gue :D Oh iya, beberapa referensi merekomendasikan daun kedondong muda untuk menambah efek rasa & aroma segar, tapi suliiiit carinya :D

LEMPAH IKAN
By: Alya's Kitchen
Bahan:
700 gr ikan, potong2 sesuai selera
1 buah nanas, potong2 sesuai selera
2 buah tomat *aslinya ga pake*
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
50 ml air asam
800 ml air
Bumbu Halus:
3 buah cabe merah
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 cm kunyit, bakar sebentar hingga layu
1/2 sdt terasi
garam dan gula secukupnya
Cara:
Lumuri potongan ikan dengan bumbu halus, diamkan di kulkas setengah hingga satu jam.
Didihkan air, masukkan potongan ikan berikut bumbunya, tambahkan air asam, sereh dan lengkuas.
Simmer tertutup selama 15 menit.
Masukkan potongan nanas dan tomat, didihkan lagi 5 menit, angkat & sajikan hangat.
Note:
Pilih ikan sesegar mungkin agar rasanya prima.

Segala macam ikan bisa dipakai. Untuk ikan yg jenis dagingnya lembut spt kakap jangan dimasak terlalu lama supaya tidak hancur.
Paliiiiingggg enak pake kepala ikan, nyamnyamnyaaammm....

sorry i didnt make the picture :D

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...