A Shot of Me

Tuesday, March 26, 2013

Iga Bakar

Biasanya kalo punya iga, paling sering sih dibikin sop iga. Tapi sesekali pengen juga dimasak Iga Bakar apalagi dengan bumbu tradisional beraksen daun jeruk. Untuk mengempukkannya sebelum dibakar, saya prefer menggunakan metode slow cook dengan cara stewing di oven daripada diungkep langsung diatas api. Dengan cara stewing hasil serat dagingnya lebih lembut disamping mempertahankan juicynya.

IGA BAKAR 
By: Alya's Kitchen
Bahan:

500 gr iga sapi
1 sdm gula merah
1 sdm air asam
1 sdt garam /secukupnya
3 lembar daun jeruk, sobek2 tanpa terputus
Bumbu halus:
4 siung bawang putih
7 butir bawang merah
2 lembar daun jeruk
3 butir kemiri
2 cm lengkuas muda
1 sdt ketumbar sangrai
Cara:
Campur bumbu halus dengan garam, gula, daun jeruk dan air asam. Lumuri iga dengan bumbu dan diamkan di kulkas 1 jam.
Transfer ke pinggan tahan panas, tutup dengan aluminium foil, oven selama 1.5-2 jam lalu diamkan hingga dingin.
Finishing dengan membakar potongan iga sambil dibolak-balik hingga kecoklatan, sajikan segera dengan sambal & lalapan.
Note:
Lama mengoven tergantung keliatan daging. Iga impor lebih cepat matang daripada lokal, iga lokal jika mendapatkan sapi yang muda juga lebih cepat matang.
Penyajian selain dengan sambal dan lalapan, juga bisa ditemani salsa, salad dengan vinaigrette dressing, guacamole, acar sayuran atau aneka condiment sesuai selera

Wednesday, March 20, 2013

(leftover) Croissant 2: Mini Pizza

Nah, selain dibikin Croisant Bread Pudding sisa-sisa croissant juga asik banget dibikin Mini Pizza. Bayangin ini: olesan saus bolognese yang kaya rasa dengan gurihnya daging cincang, salami, bawang dan paprika, dicoating dengan lelehan mozarella, ketika digigit mendapatkan kejutan tekstur crust berbasis croissant yang ringan, flaky dan renyah. It's very cool isn't it?
Untuk versi yang lainnya, bisa dg olesan pesto atau salad tuna. Cocok untuk sajian dadakan maupun untuk bekal piknik :)

CROISSANT PIZZA
By: Alya's Kitchen
Bahan:

4 buah croissant ukuran standard bakery
Sedikit butter untk olesan tipis
Topping:
Saus Bolognese - irisan smoked beef /salami - paprika cincang - bwg bombay cincang - mozarella
Saus Pesto - smoked chicken / tuna - bwg bombay cincang - mozarella
Garlic Butter - campuran (tuna + bwg bombay cincang+mayo) - mozarella
Cara:Simpeeeeeellll bangets, iris2 croissant atau belah dua, olesi permukaan tipis2 dg butter, lalu tata topping sesuai selera dengan susunan seperti diatas.
Oven di rak atas 10-15 menit, ato dengan api atas 5-10 menit.
Gampang kan...???

Resep Saus Pesto bisa cek disini
Resep Saus Bolognese bisa cek disini

Wednesday, March 13, 2013

(leftover) Croissants 1: Bread Pudding

Pada suka kan dengan croissant yang emuk sekaligus renyah dengan semerbak butter yang wangi? Dimakan kosongan atau dengan isian coklat/keju maupun jadi sandwich, selalu enak. Nah kalo bosen dengan gaya makan croissant yang begitu, ato pas lagi ada sisa kelebihan croissant, bisa banget loh disulap jadi Bread Pudding :)
Sukaaa banget dengan bread pudding yang menggunakan croissant sebagai bahan dasarnya. Teksturnya ringan dengan kelembaban yang lebih cocok disebut agak basah tapi tidak mengaburkan kerangka tekstur (tidak gooey), tidak eneg, dengan selipan coklat dan kismis yang mengimbangi rasa ringannya. Bikinnya sangat mudah dan cepat ;)
Karena pengen rasa yang ringan, playful tidak terlalu "serius", resep ini hanya pake susu cair tanpa penambahan krim, juga tidak pakai kayumanis dan telur juga hanya sedikit. Sesuaikan tambahan bahan dan takarannya jika ingin rasa yang lebih rich yah :)

CROISSANT BREAD PUDDING 
By: Alya's Kitchen
Bahan:

4-5 buah croissant ukuran standard bakery
Butter secukupnya untuk olesan
400 ml susu cair
2 butir telur
1 sdt vanilla essence
50 gr gula pasir
2-3 sdm kismis
100 gr cooking chocolate, cincang kasar
Cara:
Hangatkan susu (tidak sampai mendidih), matikan api dan masukkan kismis, diamkan hingga dingin
Telur, gula dan vanilla essence dikocok lepas dengan garpu hingga gula larut, tuangi campuran susu+kismis secara bertahap sambil diaduk hingga rata.
Iris2 croisant setebal 2cm, olesi setiap permukaannya dengan butter (bolak-balik), Tata setengah bagian croissant di dasar pinggan tahan panas, taburi coklat cincang.
Tuangi setengah bagian campuran susu-telur.
Tata sisa croissant diatasnya, tuang sisa adonan susu-telur
Panggang sampai permukaannya kecoklatan, angkat. Bisa disajikan hangat maupun dingin dari kulkas.

Thursday, March 07, 2013

Tumis Nangka Muda

Nangka muda (gori atau tewel) termasuk jenis sayuran yang saya stok di freezer (setelah diblansir) karena hubby suka masakan berbahan gori. Kalau sedang musim nangka rada susah menemukan gori yang bagus seperti susahnya mencari mangga muda di musim mangga masak pohon. Kalopun ada biasanya uda dalam tahap menuju tua sehingga jika dimasak teksturnya agak lebur, bukan lembut yang kenyal.
Salah satu kendala ketika mengolah gori adalah getahnya yang lengket banget. Untuk membersihkan getah yang lekat di tangan, talenan dan pisau, ibu penjual nangka langganan di pasar memberi tips jitu: taburkan kanji ke permukaan yg terkena getah lalu gosok2 maka getah akan mudah dibersihkan.
Nangka muda tidak hanya bisa dimasak berkuah santan baik lodeh maupun gulai, nangka muda enak juga diurap, dibikin botok maupun ditumis apalagi dengan tambahan udang dan pete yang bikin makin sedebbbb...



TUMIS NANGKA MUDA
By: Alya's Kitchen
Bahan:
250 gr nangka muda cincang, blansir sebentar
50 gr udang kupas, cincang kasar
pete kupas secukupnya
2 cm lengkuas, geprak
1 lembar daun salam
125 ml air kaldu
garam dan gula secukupnya
1/3 sdt merica bubuk
3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu Iris:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
cabe rawit secukupnya
Cara:
Panaskan minyak, tumis lengkuas, bawang merah dan putih hingga layu
Masukkan pete, udang, cabe rawit dan daun salam
Tumis dengan api kecil hingga udang setengah matang
Tuangi kaldu, bumbui dengan garam gula dan merica bubuk, masukkan nangka muda
Masak dengan api kecil, tutup 15 menit
Buka tutup & besarkan api sedikit, masak hingga air mengering
Sajikan
Notes:
Blansir : didihkan air, masukkan nangka cincang, aduk2 sebentar hingga mendidih kembali, segera tiriskan

Wednesday, March 06, 2013

CocoBana Steamed Pudding

Perpaduan kelapa dan pisang selalu melahirkan beragam sajian dengan rasa yang memikat. Diolah menjadi dessert dengan sentuhan tradisional, puding ini memiliki rasa yang manis, lembut, melting di mulut, enak banget disajikan dingin dari kulkas, khas karakter dessert berbasis custard. Gurih sedapnya kelapa muda dan legit manis pisang, disatukan dalam custard santan dan gula palem dengan sentuhan pandan dan sedikit kayumanis, menghasilkan kolaborasi rasa dan aroma yang saaangat mengesankan :)

COCOBANA STEAMED PUDDING
By: Alya's Kitchen
Bahan:
5 buah pisang kepok atau raja yg tua, kupas dan iris2 melintang 1cm
1/2 butir kelapa muda, keruk dagingnya & sisihkan airnya
3 butir telur
50-75 gr gula palem (sesuai tingkat selera manis masing2)
1/4 sdt garam
150 ml santan kental (dari kelapa yg diparut dg air kelapa muda)
1/2 sdt kayumanis bubuk
daun pandan secukupnya
Cara:
Siapkan pinggan/loyang, olesi tipis2 dengan minyak, tata daun pandan menutupi dasar loyang
Aduk pisang dan kelapa muda merata
Mixer telur, gula palem, garam dan kayumanis bubuk hingga pucat mengembang, matikan mixer dan tambahkan santan kental, aduk rata
Tuang setengah adonan telur ke loyang yang telah disiapkan, ratakan
Tambahkan campuran pisang dan kelapa muda, tuang sisa adonan
Kukus dalam dandang dengan air yang telah mendidih, selama 20-30 menit
Angkat, diamkan hingga suhu ruang, simpan di kulkas & sajikan dingin
Notes:
bisa ditambahkan kismis dan kenari untuk memperkaya tekstur dan rasa